Tips Mempromosikan Diri Sebagai Aktor

Perkenalkan diri melalui media sosial dan situs akting. 

Unggah video performa Anda di YouTube atau buat halaman di Facebook dan Twitter supaya penggemar dapat menyukai dan membagikan konten Anda, seperti foto Anda dalam peran atau foto setengah badan. Prosesnya mungkin lama, tetapi Anda tidak pernah tahu siapa yang mungkin akan menemukan info tersebut dan memutuskan untuk merekrut Anda. Setelah mengatur presensi di media sosial, buat halaman di situs akting untuk berhubungan dengan industri peran.

Siapkan foto setengah badan. 

Minta fotografer untuk memotret Anda supaya hasilnya sempurna. Pakai riasan sedikit saja supaya sutradara yang memandang foto itu akan tahu penampilan Anda aslinya. Tatap kamera ketika difoto.

Bangun jaringan dengan ekstensif. 

Jalin kontak dan bangun reputasi Anda sebagai profesional. Anda harus jadi yang pertama melakukan kontak untuk menunjukkan ketertarikan tulus pada orang-orang yang dekat dengan Anda. Orang-orang dalam jaringan dapat menghubungkan Anda dengan pekerjaan dan memberi pendapat tentang performa Anda dan bisnis akting.

Ikuti informasi tentang industri peran. 

Cek majalah, tabloid, dan situs dunia akting baik dalam maupun luar negeri. Jangan lelah menonton film dan sandiwara panggung, juga mengerjakan proyek sampingan bersama teman dan kolega untuk menjaga kreativitas.

Share
← Prev Project Back to Works Next Project →