Masukkan informasi badan yang relevan dengan pekerjaan akting.
Berbeda daripada pekerjaan lain pada umumnya, pengarah peran harus mengetahui penampilan dan juga ukuran badan Anda. Tulis nama dan informasi kontak di bagian atas resume.
Soroti peran yang pernah Anda dapatkan.
Informasi ini bisa ditulis pada bagian “Credits” (daftar yang berisi nama orang-orang yang terlibat dalam pembuatan film atau acara televisi). Apabila Anda pernah mendapatkan peran dan berakting di teater, televisi, atau film, cantumkan informasi ini pada resume. Sesuaikan isi resume dengan peran yang ingin Anda peroleh pada audisi.
Buatlah bagian “Pendidikan”
Cantumkan pelatihan dan pendidikan yang berhubungan dengan akting yang pernah Anda tempuh. Apabila Anda pernah belajar di sekolah akting yang terkenal, dilatih oleh pengajar akting (atau aktor) yang berpengalaman, atau mengambil jurusan akting, teater, atau drama ketika kuliah, cantumkan informasi ini pada resume.
Fokuskan resume pada pengalaman bekerja yang relevan.
Anda bisa menulis informasi ini pada bagian “Pengalaman Bekerja” (Work Experience). Alih-alih mengisi resume dengan seluruh peran yang pernah didapatkan, sebaiknya Anda menyeleksi dan mencantumkan hanya pengalaman bekerja yang relevan dan terbaik. Cantumkan pengalaman bekerja profesional yang Anda miliki (pengalaman yang diperoleh setelah lulus SMA atau kuliah) yang relevan dengan peran yang diinginkan pada audisi